Kamis, 29 September 2011

Kunjungan DPRD Kab.Tulungagung di BPP Pagerwojo

Kamis, 29 September 2011 DPRD Kabupaten Tulungagung Komisi B ( 11 Orang ) yang dipinpin oleh ketua Komisi bapak H. M. ZAENUDIN  didampingi Dinas Kehutanan dan Perkebunan Kabupaten Tulungagung ( Bpk Suroto dan Bpk Gufron ) serta Kepala Desa Mulyosari ( Bpk Sabar Sugianto ) telah melakukan junjungan ( sidak ) kegiatan pembuatan Resapan air dan Dam penahan lumpur di Desa Samar dan BPP Kecamatan Pagerwojo.
Dalam sambutannya ketua rombongan yang disampaikan oleh Bapak   H. M. ZAENUDIN mengatakan bahwa kegiatan yang ada di BPP Pagerwojo sudah berjalan  baik dan perlu ditingkatkan lagi agar kebutuhan masyarakat tani yang ada di Pagerwojo dapat terlayani.
Selain meninjau Dam penahan yang berada di belakang gedung BPP Pagerwojo, rombongan juga mengamati dan meminta penjelasan tentang berbagai   tanaman sayuran pada polybag seperti Sawi Australia, Kobis, Tomat, Lombok, Terong, Sledri serta Ubijalar Tahun yang tumbuh subur di halaman BPP.(Lik Die )










Rabu, 14 September 2011

PELATIHAN TPL


Untuk meningkatkan Pengetahuan dan Ketrampilan Tim Penyuluh Lapang ( Penyuluh Pertanian )  40 Desa pelaksana Feati se Kabupaten Tulungagagung, dilaksanakan Pelatihan  Apresiasi  Metodologi  Penyuluhan  Partisipatif & Fasilitasi FMA bagi TPL dan Koordinator BPP  mulai tanggal 14 s/d 16 September 2011 bertempat di Liur CafĂ© & Resto  Tulungagung.
Dalam sambutannya Kepala Badan Ketahanan Pangan dan Penyuluhan ( BKPP )  Kabupaten Tulungagung yang baru Bapak Dewan Hari Purnomo, SP. Menegaskan bahwa untuk mendinamisasikan Kelompok tani serta kelompok Pembelajaran (FMA ) perlu terus diupayakn peningkatan pengetahuan dan ketrampilan para petugas serta pelaksanaan pertemuan kelompok secara rutin.
Untuk mencapai itu Bapak Dewan akan berupaya  memfasilitasi kegiatan tersebut  serta  meningkatkan koordinasi lintas sektoral.


Selesai  pembukaan Pelatihan dilanjutkan dengan Cofee Break dan ramah tamah
 



Aktualisasi Fasilitator dalam memfasilitasi







Kena  jepret